Polrestabesmakassar.com– Komplotan curanmor berhasil dibekuk polisi, satu diantaranya dihadiahi timah panas karena berusaha melarikan diri.
Kanit Jatanras IPTU Eka Bayu Budhiawan SIK membeberkan identitas tiga pelaku curanmor yakni NF alias Nuzul (20), BH alias Burhan (19) dan AF alias Appang (19).
IPTU Bayu menjelaskan penangkapan komplotan curanmor tersebut bermula dari Tim Penikam dan Jatanras Polrestabes Makassar melakukan patroli malam, kemudian melihat sekelompok pemuda berkumpul dijalan Maccini.
“Saat kami mendekati mereka, tiba-tiba tiga motor langsung melarikan diri dan tim langsung melakukan pengejaran”, ujar Iptu Bayu.
Setelah berhasil menangkap Nuzul, polisi melakukan pengembangan hingga berhasil menangkap dua pelaku lainnya. Namun, nuzul mencoba melarikan diri sehingga polisi terpaksa menembakkan timah panas.
“Nuzul melawan petugas dengan cara mendorong dan membeturkan badannya ke petugas”, katanya.
Berdasarkan hasil interogasi, Nuzul sudah melakukan beberapa kali aksi pencurian. Adapun barang bukti yang berhasil diamankan polisi yaitu satu unit sepeda motor Mio Soul warna abu-abu hitam, satu lembar STNK an Orchin Rian Tan, satu buah dompet berisi kunci-kunci L dan empat anak busur.

Hms/Da
https://restabesmakassar.sulsel.polri.go.id Official Site Polrestabes Makassar
