Home / Berita / Berikan Pelayanan Prima, Unit Sabhara Polsek Rappocini Kawal Mobil Jenazah

Berikan Pelayanan Prima, Unit Sabhara Polsek Rappocini Kawal Mobil Jenazah

Polrestabesmakassar.com – Demi meningkatkan fungsi pelayananan terhadap masyarakat unit patko Polsek Rappocini polrestabes Masyarakat dipimpin Panit 3 Aiptu Natalis mengawal mobil jenasah dari rumah duka diperumahan puri mas jalan tala salapang blok b no 13 kelurahan Gunung sari kecamatan Rappocini Makassar menuju pekuburan islam Sudiang Makassar, Jumat (20 /03/2020 ).

“Kami dari keluarga almarhum mengucapkan, terima kasih atas bantuan dari pihak kepolisian khususnya Polsek Rappocini yang berkenan membantu melakukan pengawalan mobil jenasah keluarga kami,” tutur seorang warga.

Lanjut warga, kami hanya menghubungi petugas jaga melalui call center 0411868496 dan langsung dilayani dengan profesional tanpa dipungut biaya.

Menurut Aiptu Natalis selaku Panit 3 sabhara, bahwa atas petunjuk Kapolsekta Rappocini Polrestabes Makassar Kompol H A Ashari SH MH , jajaran polsek Rappocini siap memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat yang membutuhkan bantuan, kapan saja baik siang maupun malam dan tidak dipungut biaya, institusi kami berkomitmen menerapkan zona integritas WBK dan WBBM melalui reformasi birokrasi khususnya pencegahan pungli dan peningkatan pelayana.

Ditambahkan, terkait pengawalan jenasah unit Patko selalu siap , untuk membantu warga yang membutuhkan pengawalan , disamping untuk menghindari anarkis konvoi iring-iringan yang biasanya dilakukan para pengantar jenasah juga untuk memperlancar prosesi pemakaman , tutupnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *