Makassar – Bhabinkamtibmas Kelurahan Kalukuang Polsek Tallo Polrestabes Makassar Aiptu Yonathan dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Rappojawa Bripka Bambang Sriadi laksanakan pengamanan UTBK di Gedung Kelas 2 SMK 5 Makassar Jalan Sunu Kelurahan Lembo Kecamatan Tallo Kota Makassar. Senin (06/07/2020).
Kegiatan UTBK dibagi 2 gelombang, gelombang I dimulai pukul 07.00 s/d 11.00 Wita dan gelombang II dimulai pukul 14.00 s/d 16.00 Wita.
Dalam pelaksanaan pengamanan, Aiptu Yonathan memberikan himbauan kepada calon Mahasiswa/Mahasiswi yang akan mengikuti UTBK untuk mematuhi Protokol Kesehatan Pencegahan Covid-19.
“Penerapan Protokol Kesehatan Pencegahan Covid-19 seperti jaga jarak, mencuci tangan dan memakai masker menjadi prioritas kami dalam rangka menangkal dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” ujar Aiptu Yonathan.
Disamping itu Bripka Bambang mengingatkankan kepada security agar selalu melakukan patroli keliling sekolah antisipasi gangguan keamanan sekolah.
https://restabesmakassar.sulsel.polri.go.id Official Site Polrestabes Makassar
