Makassar – Perwakilan Serikat buruh dari aliansi FPBN (Federasi Perjuangan Buruh Nusantara) KSN menggelar aksi unjuk rasa di kantor Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Sulsel, Jln. Perintis Kemerdekaan Tamalanrea Makassar, Senin (12/4/2021).
Saat di konfirmasi disela-sela pengamanan aksi unjuk rasa, Kapolsek Tamalanrea Kompol Muhammad Aris mengatakan, Hari ini (Senin/12/4/2021), serikat buruh akan menggelar aksi unjuk rasa besar-besaran secara serentak di seluruh Indonesia, ujarnya
“Untuk pengamanan dan pengawalan aksi Unjuk rasa di Kantor DisnakerTrans Prop Sulsel, Pihak Kepolisian menerjunkan Gabungan personil Dari Dit Sabhara Polda, Polwan Polrestabes Makassar dan Polsek Tamalanrea,” tutur Kapolsek Tamalanrea Kompol Muhammad Aris.
Kompol Muhammad Aris mengatakan pihaknya sudah mengimbau kepada massa pengunjuk rasa agar kooperatif demi mencegah hal yang tidak diinginkan, selain itu tetap mematuhi protokol kesehatan, karena pandemi Virus Covid 19 belum berakhir.
“Disebutkan dalam aksi unjuk rasa ini buruh menyuarakan tuntutan agar mahkamah konstitusi membatalkan omnibus law Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja, khususnya klaster ketenagakerjaan, Bayar THR 2021 secara penuh dan tidak dicicil, dan Usut tuntas dugaan korupsi di BPJS Ketenagakerjaan, tutup Kompol Muhammad Aris.
https://restabesmakassar.sulsel.polri.go.id Official Site Polrestabes Makassar
