Home / Uncategorized / AIPTU TAJUDDIN, AJAK WARGA DIALOG DI POS KAMTIBMAS LAJANGIRU

AIPTU TAJUDDIN, AJAK WARGA DIALOG DI POS KAMTIBMAS LAJANGIRU

 

Makassar – Pertahankan situasi kamtibmas di wilayah binaan yakni dengan hadirnya Polri khususnya Bhabinkamtibmas tak lain dan tak bukan untuk memberikan rasa aman juga untuk lebih mendekatkan diri (sahabat) dengan masyarakat.

Dengan melaksanakan sambang dialogis di wilayah binaan tentunya dengan mempererat silaturahmi dan koordinasi dengan tokoh masyarakat/sesepuh, toga maupun warga, sama seperti yang dilakukan oleh Aiptu Muh. Tajuddin Toha, Rabu (19/10/2022) di Pos Kamtibmas Lajangiru, Jl. Sungai Cendarana, Makassar.

Guna membangun kemitraan dalam mewujudkan kamtibmas, ini sebagai upaya Polri dalam membangun interaksi sosial yang erat dan harmonis dengan masyarakat, yaitu keberadaannya menjadi simbol “Dekat dan Bersahabat,” kata Aiptu Tajuddin.

Lanjut Tajuddin, sambang kamtibmas ini juga agar dapat terjalin hubungan yang harmonis maka sangat penting sekali koordinasi bersama warga masyarakat sehingga dalam kesempatan berdiskusi tentang apa saja demi terpeliharanya kamtibmas.

Salah seorang warga Lajangiru, Daeng Ferdy, menyambut hangat dialog kamtibmas yang diadakan oleh Aiptu Tajuddin.

HUMAS POLSEK UJUNG PANDANG

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *