Makassar – Bhabinkamtibmas Kelurahan Sawerigading, Aiptu M. Arsad, sambang ke Container Makassar Recover Kelurahan, di Jalan Botolempangan Kota Makassar. Kamis, (14/10/21).
“Container Makassar Recover merupakan Posko percepatan Penanganan dalam memutus rantai penyebaran Covid-19 di Kota Makassar yang digagas oleh Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto”, ungkap Arsad
Selain itu Container Makassar Recover ini memiliki banyak fungsi. Salah satunya adalah Restorasi Justice bagi setiap kasus hukum yang terjadi di wilayah masing-masing. “Misalnya ada pertengkaran antar warga, bisa diselesaikan di Container Makassar Recover dan tak usah jauh-jauh ke Pengadilan, tentunya melalui dan berdasar mekanisme yang ada”, tambah Arsad.
Saat di konfirmasi terpisah, Kapolsek Ujung Pandang, Akp. Ardy Yusuf, SE, SIK, mengatakan “perihal Container Makassar Recover ini, diharapkan lebih bermanfaat dan maksimal dalam pencegahan dan penanganan Covid-19 di wilayah masing masing.
“Tak lupa, saya tetap menghimbau kepada warga dalam lingkup Kecamatan Ujung Pandang Kota Makassar, agar selalu menerapkan 5 M, yaitu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas, agar kita semua bisa terhindar dari Covid-19, hingga nantinya, kita memasuki masa endemi”, tambah Ardy Yusuf.
POLSEK UJUNG PANDANG POLRESTABES MAKASSAR
https://restabesmakassar.sulsel.polri.go.id Official Site Polrestabes Makassar