Polrestabesmakassar.com– Dalam Rangka Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari ke 65 tahun 2017, Bhayangkari ikut peduli terhadap hak sipil anak Indonesia melalui pembuatan akta kelahiran. Rabu (15/11/2017).
Bhayangkari ranting Panakkukang Polrestabes Makassar melaksanakan kegiatan peduli terhadap Hak Sipil Anak Indonesia melalui Akta Kelahiran dilanjutkan Bakti sosial berupa tali asih kepada anak yatim.
Ketua Bhayangkari ranting Panakkukang Ny. Rina Ananda Fauzi Harahap menyerahkan Akta Kelahiran secara langsung kepada masyarakat yang mempunyai anak bayi di halaman Polsek Panakkukang, dilanjutkan Bakti sosial berupa tali asih kepada anak yatim piatu di Panti Asuhan Berkah Ilahi Jalan Pettarani II Kelurahan Tamamaung Kecamatan Panakkukang Kota Makassar.
(HMS/PNK)