Makassar – Sebagai bentuk kepedulian kepada sesama, Kapolsek Rappocini bersama anggotanya terjun langsung kelapangan membagikan nasi kotak dan masker kepada masyarakat.
Kegiatan berbagi di tengah pandemi berlangsung di sepanjang Jalan Syech Yusuf dan Jalan Aroepala Hertasning, Rabu (22/4/2020).
Berbagi nasi kotak sebagai bentuk kepedulian dan rasa empati atas dampak antisipasi penyebaran Virus Corona (Covid-19) kepada masyarakat yang kurang mampu sementara mengais rejeki di jalan.
Terlihat dari kamera media para tukang becak dan pemulung sangat antusias mengantri menunggu giliran dari petugas kepolisian yang sementara membagikan nasi kotak.
Kapolsek Rappocini Kompol H.A.Ashari,SH.MH mengatakan, kegiatan yang dilakukannya hanya semata-mata untuk meringankan beban saudara-saudara kita yang sedang terkena dampak wabah Virus Corona.
Selain itu Kapolsek tetap mengingatkan dengan berpesan apabila bepergian atau berada di luar rumah untuk selalu menggunakan masker untuk terhindar dari penyebaran virus corona.
“Jangan lupa gunakan masker dan jaga jarak,” tuturnya.