Wednesday, 17 December 2025
Home / Polsek / Makassar / Hadiri Deklarasi Damai Bara-baraya, Kapolrestabes Makassar Minta Kepada Warga Tidak Ada Lagi Perkelahian Kelompok

Hadiri Deklarasi Damai Bara-baraya, Kapolrestabes Makassar Minta Kepada Warga Tidak Ada Lagi Perkelahian Kelompok

Makassar-Pasca terlibat tawuran 4 kelompok remaja Jalahong, Asbet, Lonner, dan Lorong 41 Kel. Bara-baraya Kec. Makassar sepakat untuk melakukan deklarasi damai yang diadakan dijalan Jalahong Dg. Matutu. Sabtu (26/09/2020)

Deklarasi damai tersebut disambut baik oleh warga setempat, mereka berharap agar remaja yang kerap ikut terlibat dalam tawuran dapat melaksanakan deklarasi damai demi mewujudkan sitkamtibmas kondisif.

Selain dihadiri oleh warga setempat, kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Yudhiawan Wibisono dan Kapolsek Makassar Polrestabes Makassar Kompol Kodrat Muh. Hartanto, S.ik.

Kombes Pol Yudhiawan dalam arahannya meminta kepada warga agar tidak ada lagi perkelahian kelompok, Kami apresiasi dengan adanya kesadaran dari masyarakat dengan menyerahkan busur-busurnya dan untuk yang bisa membuat busur, saya minta jangan membuat busur lagi”.

“Saya yakin agama apapun itu mau Islam, Kristen, Hindu, Budha menginginkan kedamaian, kita semua saudara, apalagi kecamatan makassar punya semboyang Rukun Warganya Nyaman Kotanya, kalo kita rukun pasti aman kita”. Ujar Kombes Pol Yudhiawan

Deklarasi damai diwujudkan dengan penyerahan busur dan ketapel serta tameng dari 4 kelompok pemuda yang diwakili oleh masing-masing tokoh pemudanya selanjutnya diserahkan kepada pihak kepolisian.

Sebelumnya 22 orang pemuda dari ke-4 kelompok yang bertikai, oleh tokoh masyarakatnya dibawa dan diserahkan kepada pihak kepolisian dalam hal ini Polsek Makassar untuk diberikan pembinaan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *