Home / Berita / Jalin Sinergitas, Kapolsek Tamalanrea berkunjung Ke Kantor Koramil 11 -1408

Jalin Sinergitas, Kapolsek Tamalanrea berkunjung Ke Kantor Koramil 11 -1408

Makassar – Kapolsek Tamalanrea, AKP Muhammadi Muhtari, SH, S.IK terus menggiatkan silaturahmi dalam rangka menjalin sinergitas dan kemitraan dengan Korpincam Tamalanrea, setelah kunjungan ke kantor kecamatan, Kali ini, Kapolsek Tamalanrea mengunjungi kantor Koramil 11- 1408 Biringkanaya/ Tamalanrea, Jl. P. Kemerdekaan Biringkanaya Makassar, Rabu (28/4/2021) Siang.

Kedatangan Kapolsek Tamalanrea AKP Muhammadi Muhtari, SH, S.IK bersama anggota ini di terima dan disambut langsung oleh Danramil 11 Biringkanaya/ Tamalanrea Mayor (Kav) Salahuddin Basir, S.Sos.

Kunjungan silaturahmi ini adalah ajang bagi AKP Muhammadi Muhtari, SH, SIK memperkenalkan diri sebagai pejabat Kapolsek Tamalanrea yang baru serta penguatan jalinan sinergitas Korpincam Tamalanrea untuk bersama-sama menjaga wilayah Tamalanrea agar tetap aman dan kondusif.

Dilain pihak, Mayor (Kav) Salahuddin Basir Danramil 11 Tamalanrea/Biringkanaya mengucapkan terima kasih atas kunjungan Kapolsek dan mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas di Polsek Tamalanrea dengan harapan, jalinan sinergitas dan kemitraan Korpincam dalam menangani segala hal yang terjadi di wilayah kecamatan Tamalanrea secara bersama-sama maka akan terasa ringan dan tali silaturahmi semakin rekat.” tutupnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *