Home / Uncategorized / Kapolsek Tamalanrea Rutin Gelar Safari Jumat, Ini Respon Positif Masyarakat

Kapolsek Tamalanrea Rutin Gelar Safari Jumat, Ini Respon Positif Masyarakat

 

Makassar, Sejak Resmi menjabat sebagai Kapolsek Tamalanrea, Kompol Dr. Saharuddin, SH, MM rutin menggelar Safari Jumat dalam rangka menjalin silaturahmi dengan warga masyarakat

Seperti yang terpantau kamera awak media, Kapolsek Tamalanrea Kompol Dr. Saharuddin SH, MM didampingi Wakapolsek AKP M Nasir, Panit 2 Binmas Aiptu Ridwan sarri, lurah parangloe, Bhabinkamtibmas parangloe Aiptu Sakaria dan Babinsa melaksanakan Safari Jumat di mesjid Babul jannah Parangloe Makassar, Jumat (17/6/2022)

Menyikapi hal tersebut, H. Amran salah satu tokoh Masyarakat kelurahan Parangloe Makassar sangat mengapresiasi positif dan mendukung giat tersebut

“Kami warga masyarakat kelurahan parangloe mengucapkan Terima kasih kepada Bapak Kapolsek Tamalanrea beserta rombongan yang melaksanakan kunjungan dan Safari Jumat di mesjid Babul jannah ini”

“Semoga dengan kunjungan ini dapat lebih meningkatkan tali silaturahmi dan kehadiran polisi di tengah masyarakat dapat twewijud”

Dikonfirmasi terpisah, Kapolsek Tamalanrea Kompol Dr. Saharuddin, SH, MM mengatakan, mengucapkan Terima kasih atas respon positif dari warga masyarakat dengan kegiatan Safari dan kunjungan ke masyarakat ini

“Kami juga tetap meminta dukungan dan kerjasama warga masyarakat untuk berperan serta dalam menjaga situasi kamtibmas lingkungan masing-masing, sehingga situasi kamtibmas wilkum Polsek Tamalanrea tetap aman dan kondusif, tutup Kapolsek Tamalanrea

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *