Makassar. Suasana bulan suci Ramdhan Tahun ini masih dalam situasi pandemi covid-19, Memasuki hari ke-3 Ramadhan, Personil Polsek Makassar tetap konsisten dan intens menggelar operasi yustisi.
“Kegiatan ini merupakan upaya Polri dalam mendisiplinkan masyarakat menerapkan protokol kesehatan sebagai bentuk perlindungan diri dari bahaya pandemi covid-19”. Ujar Aiptu Nasaruddin
Operasi yustisi itu sendiri digelar didepan mapolsek makassar jalan kerung-kerung makassar dipimpin oleh Aiptu Nazaruddin (Panit 2 Binmas). Dengan menyasar warga masyarakat yang tidak taat dan disiplin menerapkan protokol kesehatan. Rabu (06/04/2022)
“Sasaran kita adalah warga masyarakat yang melintas dan tidak disiplin menerapkan protokol kesehatan, seperti penggunaan masker”. Ujar Aiptu Nasaruddin
Lebih lanjut Aiptu Nasaruddin mengatakan bahwa melalui kegiatan operasi yustisi pihak berupaya menghimbau dan mengedukasi masyarakat terkait penerapan protokok kesehatan dibuan Suci Ramadhan.
” Melalui kegiatan ini kami menghimbau kepada seluruh umat muslim yang melaksnakaan kegiatan ibadah di bulan Ramadhan ini agar tetap disiplin dan taat terhadap protokol kesehatan, hal ini demi kebaikan kita bersama”.
“Kepada saudara-saudara kami umat muslim kami ucapkan selamat menunaikan ibadah puasa, tetap disiplin dan patuh dalam menerapkan protokol kesehatan”. Tutup Aiptu Nasaruddin
*Humas Polsek Makassar*
https://restabesmakassar.sulsel.polri.go.id Official Site Polrestabes Makassar
