Makassar – Personil Polsek Makassar Polrestabes Makassar senantiasa menggelar patroli rutin dengan tujuan meminimalisir terjadinya gangguan kamtibmas khususnya dimalam hari. Minggu (11/04/2021).
Dipimpin oleh Aiptu Kanafi Ka SPKT kegiatan patroli digelar dengan menyasar titik-titik yang dianggap rawan terjadinya gangguan kamtibmas.
Menurut Aiptu Kanafi bahwa upaya preventif / pencegahan terjadinya gangguan kamtibmas dilakukan dengan menghadirkan polri ditengah-tengah masyarakat.
“Kegiatan patroli bertujuan mencegah bertemunya niat dan kesempatan para pelaku kriminal maupun oknum-oknum yang ingin mengganggu situasi kamtibmas khususnya dimalam hari”. Ujar Aiptu Kanafi.
Ditambahkan olehnya bahwa balap liar oleh kelompok pengendara sepeda motor dan tawuran antar kelompok warga menjadi atensi dalam kegiatan patroli rutin.
“Balap liar dan aksi tawuran merupakan gangguan kamtibmas yang sangat meresahkan masyarakat, sehingga dengan kehadiran kita diwilayah tentunya untuk mencegah dan meminimalisir aksi-aksi tersebut terjadi,” tutup Aiptu Kanafi
https://restabesmakassar.sulsel.polri.go.id Official Site Polrestabes Makassar
