Home / Berita / Ngopi Bareng, Cara Bhabinkamtibmas Silaturahmi Dengan Warga Binaan

Ngopi Bareng, Cara Bhabinkamtibmas Silaturahmi Dengan Warga Binaan

Makassar – Berbagai cara digunakan Bhabinkamtibmas dalam menjalin silaturahmi dan kedekatan dengan warga binaan.

Seperti yang nampak terlihat, saat Bhabinkamtibmas Tamalanrea Indah Polsek Tamalanrea Polrestabes Makassar, Bripka Nurdin yang sedang ngopi bareng dengan warga binaan di jalan sahabat RW 07 Tamalanrea Makassar, Kamis (6/8/2020).

Bripka Nurdin mengatakan, Ngopi bareng adalah kegiatan paling asik yang dapat dilakukan kapan, dimana dan dengan siapa saja.

“Melalui obrolan santai, kita dapat menerima informasi dari warga terkait situasi Kamtibmas sekitar serta menyampaikan himbauan dan pesan kamtibmas kepada warga binaan,” Ucapnya.

“Tak lupa, Kami tetap menyampaikan kepada warga untuk displin menerapkan protokol kesehatan menuju adaptasi kebiasaan baru, pakeki Maskerta, jaga jarak dan rajin cuci tangan,” Tutup Bripka Nurdin.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *