Home / Berita / PENCURI RUMAH KOS PONDOK TIRTA PAMPANG DIAMANKAN POLSEK PANAKKUKANG

PENCURI RUMAH KOS PONDOK TIRTA PAMPANG DIAMANKAN POLSEK PANAKKUKANG

PolrestabesMakassar.com-Seorang pemuda diamankan Selasa (9/5/2017) di rumah Kost Pondok Tirta Jalan Pampang 1 Lorong 1 RT 02/RW 05 lantaran kepergok melakukan aksi pencurian.
Sebelum terjadi aksi pencurian, salah satu penghuni rumah kos an. Sy (24) sedang tidur dan pintu rumah kos dalam keadaan terbuka.

Sekitar pukul 21.00 Wita pelaku yang bernama Rey (14) datang dan langsung mengambil 1 Hp Samsung, 1 Hp Asus.
Korban tiba-tiba terbangun dan melihat ada orang masuk ke kamarnya. Korban langsung berteriak dan mengundang perhatian warga di sekitar rumah kos dan langsung mengejar pelaku.
Dengan teriakan korban minta tolong warga disekitarnya langsung mengejar pelaku, dari teriakan-terikan warga pula sehingga ruang gerak pelaku menjadi sempit.
Bhabinkamtibmas AIPTU Zulhajji bersama Babinsa SERDA Burhanuddin yang secara kebetulan berada di dekat TKP langsung bersama warga mencari tersangka.
Dari kejadian itu salah satu warga tidak mau tersangka ini sampai lolos untuk itu menghubungi Polsek Panakkukang dibawah pimpin Panit 2 IPTU HARIANTO RAHMAN dan Dantim BRIPKA ZULQADRI dengan kesigapannya langsung ke TKP dan melakukan penangkapan terhadap pelaku selanjutnya tersangka di amankan di polsek panakkukang guna proses lebih lanjut.

AW/PNK

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *