Polrestabesmakassar.com– Kepala Kepolisian Resort Kota Besar Makassar Kombes Pol Dr. Endi Sutendi SIK S.H M.H menggelar safari kamtibmas di Kantor Lurah Kec. Manggala Makassar. Senin 21/8/17.

Kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai bentuk usaha dan upaya Polri untuk menekan angka kejahatan yang kerap terjadi di wilayah hukum Polrestabes Makassar khususnya Polsek Manggala.
Hadir dalam kegiatan safari kamtibmas Wakapolrestabes Makassar AKBP C.F Hotman Sirait SIK, Kapolsek jajaran Polrestabes Makassar, seluruh lurah Se-kecamatan Manggala dan warga kecamatan Manggala.
Dalam arahannya, Kapolrestabes Makassar memberikan apresiasi kepada warga kecamatan Manggala atas kemitraan yang dijalin bersama pihak kepolisian sehingga membantu pelaksanaan tugas dalam menjaga situasi kamtibmas.

Terlihat salah seorang warga mengajukan pertanyaan saat kegiatan berlangsung.
Pelaksanaan giat tersebut mendapat apresiasi dari Kepala Lurah, Tokoh Agama, dan Tokoh Pemuda. Pasalnya, pesan kamtibmas yang disampaikan tentunya akan memberikan dampak yang positif dan pembelajaran yang berharga.

“Dengan dilaksanakannya kegiatan Safari Ramadhan ini, diharapkan kepada kita semua dapat menjaga situasi kamtibmas di wilayah hukum Polrestabes Makassar”, pungkas Endi.
Hms/Da
https://restabesmakassar.sulsel.polri.go.id Official Site Polrestabes Makassar