Wednesday, 22 October 2025
Home / Berita / Tingkatkan Sinergitas dan Soliditas, Ini Yang Dilakukan Kapolsek Tamalanrea
Polsek Tamalanrea

Tingkatkan Sinergitas dan Soliditas, Ini Yang Dilakukan Kapolsek Tamalanrea

Makassar, Sebagai upaya meningkatkan sinergitas dan soliditas dalam mewujudkan pelayanan terbaik kepada warga masyarakat, Kapolsek Tamalanrea, AKP Muhammadi Mukhtari, SH, S.IK rutin melakukan silaturahmi dengan berbagai instansi lintas sektoral, civitas akademik dan aktifis mahasiswa

“Kami sebagai pejabat baru di Polsek Tamalanrea, Bersilaturahmi ke semua pihak untuk membangun sinergitas demi terciptanya Kamtibmas yang kondusif,” terang Kapolsek Tamalanrea AKP Muhammadi Mukhtari, SH, SIK

Lawatan silaturahmi Kapolsek Tamalanrea diawali dengan menerima kunjungan Ketua HMI Komisariat Makassar Timur, Drg Ardiansyah, di ruang kerjanya, Senin pagi, (31/5/2021).

Dalam silaturahmi, Kapolsek Tamalanrea memperkenalkan diri sebagai pejabat baru, dan berharap semoga kedepannya dapat lebih bersinergi dan solid dalam menjaga situasi Kamtibmas di wilayah Polsek Tamalanrea.

Selanjutnya, Kapolsek Tamalanrea berkunjung ke Kantor Imigrasi TPI Kelas I Makassar Jalan Perintis Kemerdekaan Tamalanrea Makassar dan bersilaturahmi dengan Kasubag Tata Usaha Kantor Imigrasi Ibu Masniati.

AKP Mukhtari menyampaikan bahwa kunjungan silaturahmi ini dimaksudkan untuk meningkatkan sinergitas dan soliditas sehingga tercipta Harkamtibmas dan situasi yang kondusif di wilayah Polsek Tamalanrea.

Rangkaian silaturahmi dilanjutkan dengan Civitas Akademi Kampus Univeristas Hasanuddin Makassar.

Di kampus Universitas Hasanuddin Makassar, Kapolsek Tamalanrea diterima oleh Wakil Rektor III Unhas Bidang Kemahasiswaan Prof. Dr. drg. A. Arsunan Arsin, M.Kes.

Dalam Silaturahmi, Kapolsek Tamalanrea menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak civitas akademik Kampus Unhas dalam hal ini Bapak Wakil Rektor III Prof Arsunan Arsin yang telah bersedia meluangkan waktunya untuk bertemu dan bersilaturahim.

Kapolsek Tamalanrea menyampaikan bahwa kunjungan silaturahmi ini dimaksudkan untuk berkoordinasi dengan pihak kampus terkait situasi Kamtibmas di area kampus, khususnya dengan maraknya tindak pidana Curanmor dan berharap kedepannya dapat bersinergi dengan Polsek Tamalanrea untuk menjaga situasi Kamtibmas tetap aman dan kondusif.

“Terkait dengan rencana giat perkuliahan tatap muka di Bulan Agustus, Kami juga berharap pihak kampus tetap memantau secara ketat penerapan protokol kesehatan dalam setiap kegiatan perkuliahan mahasiswa” ujarnya.

Tanggapan dari Wakil Rektor III Unhas Prof Arsunan Arsin, bahwa koordinasi dan sinergitas dengan personil Polsek Tamalanrea selama ini sudah berjalan dengan baik dan berharap kedepannya dapat lebih ditingkatkan.

“Terkait rencana kuliah tatap muka wacananya akan dilaksanakan pada bulan agustus berdasarkan instruksi dari Menteri Pendidikan, namun kami masih menunggu tehnis pelaksanaan dari Bapak Gubernur dan Bapak Walikota,” Tutupnya.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *