Makassar, Berbagai upaya dilakukan Kapolsek Tamalanrea Kompol Dr. Saharuddin, SH, MM untuk mendekatkan diri dengan warga masyarakat, salah satunya dengan tudang sipulung bersama kelompok Tani Sipatuo RW 7 BTP Kelurahan Buntusu Tamalanrea, Senin (20/6/2022)
Nampak hadir dalam giat tersebut, Lurah Buntusu A. Akmal, Tokoh Masyarakat sna tokoh Agama RW 7 BTP, Bhabinkamtibmas Aipda M. iqbal dan Kelompok Tani Sipatuo
Pada giat tudang sipulung, Kapolsek Tamalanrea Kompol Dr. Saharuddin, SH, MM meminta kepada Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan warga masyarakat kelompok Tani sipatuo untuk bersinergi dalam menjaga Kamtibmas agar selalu aman dan kondusif
Diharapkan melalui Tudang sipulung ini permasalahan – permasalahan yang terjadi di lingkungan sekitar dapat terselesaikan dengan musyawarah, sehingga sit kamtibmas tetap aman dan kondusif
Selanjutnya, pada kesempatan tersebut, Kapolsek Tamalanrea Kompol Dr. Saharuddin, SH, MM didampingi Lurah Buntusu A. Akmal berkesempatan melihat varietas tanaman yang dikembangkan oleh kelompok Tani Sipatuo dengan memanfaatkan lahan di sekitar pekarangan rumah dan dilanjutkan dengan foto bersama
Tag : Polsek Tamalanrea, Polrestabes Makassar
https://restabesmakassar.sulsel.polri.go.id Official Site Polrestabes Makassar