Home / Uncategorized / Unit Reskrim Polsek Mariso Ungkap Kasus Penganiayaan di Depan RS. Siloam Makassar

Unit Reskrim Polsek Mariso Ungkap Kasus Penganiayaan di Depan RS. Siloam Makassar

 

Makassar – Sehubungan dengan adanya video yang beredar, yang merekam sejumlah pelajar melakukan penganiayaan terhadap seorang pelajar di dekat RS. Siloam Jl. Metro Tanjung Bunga, personil polsek mariso polrestabes makassar akhirnya berhasil mengungkap para pelaku.

Kanit Reskrim Polsek Mariso Polrestabes Makassar Iptu Muh. Afhi Abrianto S.Tr.K., MH mengungkapkan, “berdasarkan laporan yang kami terima, Tim kami langsung melakukan pencaharian terhadap para pelaku dan sekarang sudah kita amankan.

Rata – rata mereka masih berstatus pelajar melakukan aksi penganiayaan secara bersama-sama terhadap korban yang berinisial MNH (18),” tuturnya.

Adapun para pelaku berinisial, AS (15), AY (15), MF (15), RY (17), AB (17), MF (17), MAF (16), IJ (16), dan IP (16), sedang menjalani pemeriksaan di Mapolsek Mariso, untuk proses hukum lebih lanjut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *