Home / Berita / WUJUD EMPATI DAN PEDULI, AIPTU BAHAR SAMPE BESUK TOKOH AGAMA MANGKURA

WUJUD EMPATI DAN PEDULI, AIPTU BAHAR SAMPE BESUK TOKOH AGAMA MANGKURA

Makassar – Tidak hanya memberikan perlindungan dan pelayanan kepada masyarakat sosok Bhabinkamtibmas juga diharapkan mempunyai rasa empati dan kepedulian sosial yang tinggi kepada warga binaanya.

Seperti yang ditunjukkan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Ujung Pandang Polrestabes Makassar, Aiptu Bahar Sampe, S.Pd, dengan meluangkan waktu membesuk warganya yang saat ini sedang terbaring sakit yakni bapak Ahmad Muhktar yang juga merupakan salah seorang tokoh agama Kelurahan Mangkura, di rumah sakit TK. II Pelamonia, Jl. Jend. Sudirman Makassar, Senin (30/01/2023).

“Saat ini beliau (bapak Ahmad_red), sementara menjalani perawatan intensif”, ungkap Aiptu Bahar, saat di wawancarai awak media.

Aiptu Bahar juga mengungkapkan bahwa dirinya membesuk warga yang sedang sakit adalah sebagai wujud kepedulian maupun rasa empati serta memberikan doa dan semangat kesembuhan, karena selain berobat medis, doa dan semangat kesembuhan, juga merupakan obat mujarab, sebagaimana diriwayatkan oleh Al-Hakim dalam kitab Shahihnya yang berasal dari Ali bin Abi Thalib RA, Rasulullah SAW bersabda, “Doa adalah senjata orang mukmin, tiang agama dan cahaya langit serta bumi.”

“Tabe, semoga lekas diberikan kesembuhan, dan bagi keluarga untuk senantiasa sabar dalam merawat beliau,” pesan Aiptu Bahar.

Ditempat terpisah, Kapolsek Ujung Pandang Polrestabes Makassar, Kompol Syarifuddin, S.Sos., MH., menambahkan “Kepolisian melalui fungsi Bhabinkamtibmas terus berupaya mendekatkan diri dengan masyarakat diantaranya melalui program kegiatan peduli sesama sehingga diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada Polri”, terangnya.

HUMAS POLSEK UJUNG PANDANG

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *